Bekraf dan BEI Luncurkan Platform Go Startup Indonesia

Reporter

Tempo.co

Editor

Elik Susanto

Kamis, 6 September 2018 17:59 WIB

Bekraf dan PT Bursa Efek Indonesia meluncurkan platform Go Startup Indonesia di Gedung Bursa Efek Indonesia pada Kamis, 6 September 2018. Dok Bekraf.

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Ekonomi Kreatif atau Bekraf dan PT BEI (Bursa Efek Indonesia) meluncurkan platform Go Startup Indonesia di Gedung BEI Jakarta pada Kamis, 6 September 2018. GSI (Go Startup Indonesia) merupakan gerakan bersama untuk mempercepat pertumbuhan ekosistem startup di Indonesia, khususnya sektor ekonomi kreatif dari berbagai usaha rintisan.

”Kehadiran GSI diharapkan dapat menjadi jawaban dan sekaligus solusi membantu startup dalam menghadapi tantangan untuk maju,” kata Kepala Bekraf, Triawan Munaf sebagaimana rilis yang diterima Tempo.

Baca: Bekraf Dukung Tempo Kembangkan Coworking Space

Platform GSI juga merupakan tindak lanjut dari nota kesepahaman antara Bekraf dan BEI tentang program IDX Incubator. Pembentukan ini sebagai bentuk dukungan pengembangan perusahaan rintisan ekonomi kreatif guna mendorong akses permodalan.

Pada tahap awal, founder dari perusahaan rintisan fokus pada aspek teknis dibandingkan dengan aspek manajerial, administrasi dan keuangan. “Dengan semangat dan tujuan yang sama mendukung tumbuh kembang industri startup di Indonesia, Bekraf bersama BEI telah menandatangani nota kesepahaman pada April 2018,” kata Triawan.

Untuk mewujudkan hal tersebut, menurut Triawan, dibutuhkan sinegi, kerjasama, kolaborasi dengan berbagai kalangan. Menjadi unicorn, seperti Go-Jek, Tokopedia, Traveloka dan Bukalapak, kata Triawan, menjadi impian dari setiap startup. Belajar dari sejumlah negara yang startupnya go publik, GSI dengan program CreaX (Creative Exchange fo Startup) akan mencoba memberikan alternatif.

Startup harus lebih realistis dan direplikasikan sebagai salah satu solusi akses permodalan bagi perusahaan rintisan.

Bekraf melalui platform GSI akan melakukan roadshow ke beberapa kota besar di Tanah Air. Di antaranya Medan, Surabaya, Denpasar, Yogyakarta, Makassar, Bandung, dan Jakarta. Tujuannya memberikan mentoring dan kompetisi pitching di kalangan komunitas startup.

Pemenang kompetisi pitching berkesempatan mengikuti program inkubator dan mentoring pada supercamp. Di supercamp, dilanjutkan finalis dari masing-masing kota yang kelak menghadapi final kompetisi pitching pada Indonesian Capital Day di Surabaya. Pemenang kompetisi GSI juga berkesempatan mengikuti program inkubator lebih lanjut dan terhubung dengan komunitas startup serta investor global.

Bekraf dan BEI, melalui website Gostartupindonesia, berharap para pelaku usaha rintisan berkesempatan terhubung pada ekosistem startup. Selain update berita, pelatihan, dan kesempatan kerja bagi startup, terdapat juga forum diskusi tentang komunitas, mentor, dan investor.

Advertising
Advertising

Berita terkait

BEI Targetkan Ada 64 Ribu Investor Baru Pasar Modal di Solo Raya Tahun Ini

20 hari lalu

BEI Targetkan Ada 64 Ribu Investor Baru Pasar Modal di Solo Raya Tahun Ini

BEI menargetkan tahun ini bakal ada sebanyak 64.483 investor baru di pasar modal di Solo Raya.

Baca Selengkapnya

Ihwal Korupsi di Wilayah IUP-nya Terbongkar, Begini Penjelasan Lengkap PT Timah ke BEI

26 hari lalu

Ihwal Korupsi di Wilayah IUP-nya Terbongkar, Begini Penjelasan Lengkap PT Timah ke BEI

PT Timah buka suara usai Kejaksaan Agung menetapkan 16 nama tersangka dalam kasus tindak pidana korupsi tata niaga timah di wilayah IUP-nya.

Baca Selengkapnya

Senin Depan, BEI Terapkan Full Call Auction di Papan Pemantauan Khusus

41 hari lalu

Senin Depan, BEI Terapkan Full Call Auction di Papan Pemantauan Khusus

BEI akan menerapkan mekanisme perdagangan lelang berkala secara penuh atau full call auction di Papan Pemantauan Khusus pada Senin pekan depan.

Baca Selengkapnya

Dirut MAP Boga Adiperkasa Pengelola Starbucks Indonesia Resmi Mengundurkan Diri

57 hari lalu

Dirut MAP Boga Adiperkasa Pengelola Starbucks Indonesia Resmi Mengundurkan Diri

PT MAP Boga Adiperkasa Tbk (MAPB) mengumumkan pengunduran diri Direktur Utama, Anthony Cottan. MAPB merupakan pengelola Starbucks di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Saham Antam Jadi Bagian Indeks Terkemuka di BEI

19 Februari 2024

Saham Antam Jadi Bagian Indeks Terkemuka di BEI

Penetapan kembali saham Antam pada Indeks LQ45, Indeks IDX30 dan Indeks IDX80 di IDX mencerminkan apresiasi positif para pemegang saham.

Baca Selengkapnya

United E-Motor Berharap Dapat Rp 400 M Usai Melantai di BEI

13 Februari 2024

United E-Motor Berharap Dapat Rp 400 M Usai Melantai di BEI

Pemegang merek United E-Motor, PT Terang Dunia Internusa Tbk resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia, dan menargetkan dana Rp 400 miliar.

Baca Selengkapnya

BEI Tetapkan 3 Hari Libur Perdagangan Bursa Selama Februari, Kapan Saja?

6 Februari 2024

BEI Tetapkan 3 Hari Libur Perdagangan Bursa Selama Februari, Kapan Saja?

BEI juga menetapkan pada 8 dan 9 Februari sebagai hari libur bursa.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Rombak Pimpinan Hutama Karya, Tunjuk Eks Panglima TNI Yudo Margono Jadi Komisaris Utama

2 Februari 2024

Erick Thohir Rombak Pimpinan Hutama Karya, Tunjuk Eks Panglima TNI Yudo Margono Jadi Komisaris Utama

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak jajaran pimpinan PT Hutama Karya (Persero). Berdasarkan Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia (BEI),

Baca Selengkapnya

Mahkamah Agung Tolak Kasasi Greylag Entities, Begini Respons Garuda Indonesia

1 Februari 2024

Mahkamah Agung Tolak Kasasi Greylag Entities, Begini Respons Garuda Indonesia

Mahkamah Agung menolak permohonan kasasi Greylag Entities terhadap putusan permohonan pembatalan perdamaian yang sebelumnya memenangkan Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

Warganet Sebut Kebanyakan Gimik, Gibran Langsung Buat Acara Diskusi di Bali #GimmickGibran

28 Januari 2024

Warganet Sebut Kebanyakan Gimik, Gibran Langsung Buat Acara Diskusi di Bali #GimmickGibran

Gibran selalu mendapat sorotan dari warganet karena gimik yang dibuatnya, justru ia bikin acara #GimmickGibran di Bali.

Baca Selengkapnya