TEMPO.CO, Jakarta - Ivy Batuta memberi dukungan pada lomba menulis Melawat ke Indonesia Timur yang diadakan Tempo Institute. "Kami percaya, perempuan bisa melakukan apapun asal mendapat dukungan dari sekitarnya," tulis Ivy Batuta di unggahan instagramnya pada 2 April lalu. Ivy juga mengajak orang tua yang memiliki anak atau saudara dengan usia 15-24 tahun untuk ikut lomba ini.
Informasi lomba: Lomba Menulis Melawat Indonesia Timur
Perempuan berdarah Minang ini juga menceritakan Zivanka, anaknya yang berani menjadi satu-satunya perempuan di tim sepak bola sekolahnya. Zivanka dapat bermain dengan kompak dan sama baik dengan rekan-rekan setimnya. "Dia juga bisa bikin gol, loh!" tambah Ivy.
Tempo Institute bekerja sama dengan Yayasan Plan International Indonesia mengadakan lomba di media sosial instagram. Lomba ini berhadiah perjalanan gratis dan kesempatan belajar menulis bersama Tempo di Indonesia Timur. Peserta cukup membagikan cerita bertemakan perjuangan perempuan dengan tagar #PerempuanTanpaBatas dan #GirlsGetEqual di instagram.
Baca juga: Hari Perempuan Internasional: Bergerak untuk Peradaban Setara
Foto dan teks yang diunggah diharapkan menggambarkan adanya harapan. Tak menyinggung SARA, eksploitasi ekonomi, fisik, kekerasan, trauma, bias gender, provokatif, dan menampilkan gambar menangis atau kesakitan. Tenggat lomba jatuh pada tanggal 7 April 2019. Syarat dan ketentuan lomba lebih lengkap dapat dilihat di website dan instagram Tempo Institute.