Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Festival Belanja Online 2018, Fokus Brand UMKM dan Startup Lokal

Reporter

Editor

Elik Susanto

image-gnews
Ilustrasi belanja online / e-commerce. freepik.com
Ilustrasi belanja online / e-commerce. freepik.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Festival Belanja Online atau FBO kembali digelar pada 25 - 30 November 2018. Fokus dalam festival ini adalah brand dan produk lokal. "Kami percaya produk lokal Indonesia enggak kalah sama luar negeri,"  ujar Founder dan Committee Lead Festival Belanja Online, Muhammad Arief, dalam temu media di Jakarta, Rabu, 21 November 2018.

Menurut Arief, berdasarkan data dari Startup Ranking, Indonesia berada di peringkat keenam. Sehingga, fokus dalam FBO tahun ini tentang produk lokal. Mengusung tema #Guelokal, kata Arief, FBO dapat menjadi wadah mengekspos UMKM dan startup lokal.

Berbeda dari gelaran belanja online lainnya, menurut Arief, FBO tahun ini menggunakan aktivitas menarik dalam penyelenggaraannya. Pada 2015 misalnya, FBO bersama Unicef turun ke jalan melakukan edukasi ke masyarakat mengenai belanja online.

Demikian pula pada 2016, FBO menggelar aktivitas kampanye donasi di kitabisa.com. "Tujuan diadakan FBO adalah kami ingin mengedukasi masyarakat bahwa belanja online itu mudah, aman dan nyaman," ujar Arief.

Selain edukasi, FBO diharapkan dapat meningkatkan trafik para pelaku e-commerce. Arief yakin, acara yang digelar bersama-sama ini akan menarik trafik lebih besar.

Sejak digelar pada 2014 hingga 2018, FBO telah tumbuh 580 persen dari segi partisipan -- dari 25 menjadi 170 partisipan. Demikian pula dari segi trafik dan pendapatan, selalu bertambah dari tahun ke tahun.

Pada 2014, Arief menjelaskan, FBO berhasil meningkatkan dua kali lipat pendapatan dan dua kali lipat trafik dibanding hari biasa. Jumlah ini meningkat pada 2015, dengan peningkatan pendapatan 2,5 kali lipat dan trafik 3,5 kali lipat dibanding hari biasa.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

FBO berhasil menggenjot pendapatan e-commerce sebesar tiga kali lipat dan trafik 3,5 kali lipat dibanding hari biasa pada 2016. Sementara itu pada 2017, FBO menyumbang peningkatan pendapatan tiga kali lipat dan trafik empat kali lipat dari hari biasa.

Tahun ini, Arief mengatakan FBO menargetkan kenaikan pendapatan sebesar tiga kali lipat dibanding tahun lalu. "Tahun lalu hampir menyentuh Rp 3 triliun, tahun ini kami ingin meningkatkan tiga kali lipat, minimal Rp 3 triliun," kata Arief.

Angka tersebut, menurut Arief, dapat dicapai dengan berbagai aktivitas yang ditawarkan para e-commerce, seperti diskon hingga 95 pesen dan cashback party.

Aktivitas promo tersebut akan dilakukan pada sembilan kategori, yakni elektronik, home and living, fesyen, travel, groceries and kids, lifestyle, marketplace, shopping mall, dan health and beauty.

Seperti tahun sebelumnya, Arief memprediksi kategori fesyen dan elektronik akan kembali menjadi kategori yang populer. "Prediksi sekarang tidak jauh beda, fesyen tetap nomor satu, tapi sekarang ada kategori travel yang mulai menyusul, jadi prediksi kita fesyen, travel dan gadget," ujar Arief.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Desa Sukomulyo Raih Penghargaan Desa BRILian, Sukses Hidupkan Berbagai Unit Usaha

20 jam lalu

Desa Sukomulyo Raih Penghargaan Desa BRILian, Sukses Hidupkan Berbagai Unit Usaha

Desa Sukomulyo memiliki beberapa produk unggulan desa yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa


API Dukung Pembatasan Barang Impor: Bisa Dorong Peningkatan Utilitas Industri Tekstil Dalam Negeri

20 jam lalu

Pekerja mengatur alur benang di sebuah pabrik kain skala kecil menengah di Desa Rancajigang, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Senin, 9 November 2020. Industri tekstil skala kecil akan semakin terpuruk akibat pandemi dan murahnya harga produk garmen impor. TEMPO/Prima Mulia
API Dukung Pembatasan Barang Impor: Bisa Dorong Peningkatan Utilitas Industri Tekstil Dalam Negeri

Ketua API Jemmy Kartiwa mendukung Permendag Nomor 3 Tahun 2024 yang intinya mengatur batas bawaan barang impor.


Sandiaga Sebut Investasi di IKN Rp 5,3 Triliun dan akan Terus Bertambah

3 hari lalu

Ketua Bappilu PPP dan Ketua Dewan Pakar TPN Ganjar-Mahfud, Sandiaga Uno memberi penjelasan tentang rencananya di masa tenang Pemilu 2024 saat ditemui di Pasar Gede Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 10 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Sandiaga Sebut Investasi di IKN Rp 5,3 Triliun dan akan Terus Bertambah

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno jelaskan berbagai upaya untuk menambah investasi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di IKN yang saat ini sebesar Rp 5,3 trilun.


Astra Buka Pendaftaran Astranauts 2024: Syarat, Topik, dan Hadiah

3 hari lalu

Astra memberikan apresiasi kepada mahasiswa dan juga startup pemenang dalam acara Demo Day & Awarding Astranauts 2023 pada Rabu, 7 Juni 2023. Dokumentasi: Astra.
Astra Buka Pendaftaran Astranauts 2024: Syarat, Topik, dan Hadiah

Astra kembali menggelar kompetisi inovasi digital dan konferensi teknologi untuk startup dan mahasiswa melalui Astranauts 2024.


Startup di Telkom University Bikin Alat Pemantau Udara: Ramah Lingkungan, Wireless, Berorientasi Siswa

4 hari lalu

Alat pemantau polusi udara Birulangit yang dipasang di Telkom University Bandung. Dok. Tel-U
Startup di Telkom University Bikin Alat Pemantau Udara: Ramah Lingkungan, Wireless, Berorientasi Siswa

Startup BiruLangit dari unit inkubasi Bandung Technopark Telkom University mengembangkan alat pemantau udara Low-Cost Sensors (LCS)


Sandiaga Dorong Pengembangan 5 Desa Wisata di Sekitar IKN

4 hari lalu

Model skala Kawasan Inti Pemerintahan Pusat Ibu Kota Nusantara atau IKN. ANTARA/Aji Cakti
Sandiaga Dorong Pengembangan 5 Desa Wisata di Sekitar IKN

Sandiaga Uno menyatakan ada lima desa wisata di sekitar IKN yang akan dikembangkan oleh Kemenparekraf.


Ada Celah Aturan, Pakar Hukum Jelaskan Pelaku Jastip dari Luar Negeri Tak Jera Meski Pernah Ditindak

4 hari lalu

Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean (KPUBC TMP) C Soekarno-Hatta, Tangerang, memusnahkan  2.564 boks olahan pangan milk bun  hasil sitaan petugas. ANTARA/Azmi Samsul Maarif
Ada Celah Aturan, Pakar Hukum Jelaskan Pelaku Jastip dari Luar Negeri Tak Jera Meski Pernah Ditindak

Pakar hukum pidana Universitas Trisakti, Abdul Fickar Hadjar, mengatakan tak munculnya efek jera para pelaku jastip karena aturan tidak secara tegas.


Sandiaga Uno Beberkan Tiga Sub Sektor Ekonomi Kreatif yang Berkontribusi Besar di IKN, Apa Saja?

4 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno ketika ditemui di kantornya pada Senin, 11 Desember 2023. TEMPO/Riri Rahayu
Sandiaga Uno Beberkan Tiga Sub Sektor Ekonomi Kreatif yang Berkontribusi Besar di IKN, Apa Saja?

Sandiaga Uno menyebutkan dari 17 sub sektor ekonomi kreatif di IKN, sebanyak tiga subsektor yang berkontribusi paling besar. Apa saja?


Sandiaga Uno: Nilai Tambah Ekonomi Kreatif Capai Rp 1,4 Triliun

5 hari lalu

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, dalam acara The Weekly Brief with Sandi Uno di Gedung Sapta Pesona, Kantor Kemenparekraf, Jakarta, Senin, 12 Februari 2024. TEMPO/Defara Dhanya
Sandiaga Uno: Nilai Tambah Ekonomi Kreatif Capai Rp 1,4 Triliun

Menteri Sandiaga Uno menyebut nilai tambah ekonomi kreatif mencapai Rp 1,4 triliun. Melampaui target.


Nuroji Dorong Kemenparekraf Permudah Regulasi Permodalan UMKM

6 hari lalu

Anggota Komisi X DPR RI Nuroji saat Rapat Kerja dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Rabu (13/3/2024). Foto : Farhan/Andri
Nuroji Dorong Kemenparekraf Permudah Regulasi Permodalan UMKM

Anggota Komisi X DPR RI, Nuroji menegaskan, pemerintah harus memberikan kemudahan akses untuk memperoleh modal kepada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) melalui regulasi yang pasti